| Pro-Kontra Pengesahan RKUHAP, Momentum Wujudkan Polisi Humanis | | Fasilitas Badan Gizi Nasional di Desa Sontang Siap Diresmikan Dalam Waktu Dekat | | Wakil Bupati Syafaruddin Poti Hadiri open Turnamen Mini Soccer ! Resmi di Tutup | | Tokoh dan Warga Desa Sontang Tegas Bantah Isu Pungli: Integritas Kades Zulfahrianto Tidak Bisa Dibeli Fitnah | | Erdian Murny: Menulis adalah Kunci Menghindari Salah Tafsir Informasi | | DPRD Pelalawan Dorong Efektivitas Anggaran Melalui Pembahasan Perubahan APBD 2025
⋅ Galeri Foto ⋅ Advertorial
   
 
IMO Indonesia Soroti Dinamika Kontestasi Pilkada Banten 2024
Rabu, 28-08-2024 - 10:59:38 WIB

TERKAIT:
   
 

Surabaya – Ikatan Media Online (IMO) Indonesia menyoroti dinamika politik menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Banten.

Ketua Umum IMO-Indonesia Yakub F. Ismail menilai sejauh ini persaingan figur potensial di tanah Jawara itu masih berlangsung dinamis, terlebih setelah Airin Rachmi Diany dipastikan siap maju bersama Ade Sumardi.

"Memang Banten ini termasuk salah satu daerah yang dinamika politiknya paling seru jelang Pilkada serentak 2024. Pasalnya, persaingan figur untuk memenangkan elektoral 2024 begitu dinamis dan cair," kata Yakub di Surabaya, Rabu (28/8).

Yakub menyebut sebelum Airin dipastikan maju sebagai kontestan bersama PDI Perjuangan dan Golkar, pasangan Andra Soni-Dimyati Natakusumah digadang-gadang jadi paslon potensial untuk calon gubernur dan wakil gubernur Banten ke depan.

"Ini diarenakan keduanya mendapat dukungan penuh dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus yang di dalamnya terdapat Gerindra, Golkar dan para pratai koalisinya. Namun, setelah Golkar mencabut dukungan dan mengalihkan ke Airin, semua peta kekuatan itu berubah menjadi lebih dinamis," ujarnya.

Yakub pun mengaku tidak menyangka kalau dinamika politik di Banten berjalan begitu cair, dinamis dan cepat. Sebab, perubahan rekomendasi partai berlangsung bagai kilat.

"Semua pasti terkejut jika benar-benar mengikuti perkembangan politik di Banten. Ini karena semua berlangsung cepat dan sukar ditebak," tuturnya.

Meski begitu, terkait siapa yang akan memenangkan kontestasi, menurutnya, masih terlalu dini untuk disimpulkan.

"Terus terang masing-masing (pasangan kandidat) punya peluang yang sama. Tinggal sejauh mana akselerasi kerja tim (pemenangan) di lapangan. Semakin baik kinerja timses akan semakin menentukan hasil akhir," terangnya.

Ia pun berharap, tingginya tensi politik di Banten tidak mengurangi kondusivitas Pilkada yang akan dihelat nanti.

"Berharap semua berjalan damai dan lancar sehingga siapapun yang menang dapat menjalankan amanah rakyat dengan sebaik-baiknya," pungkasnya.***



 
Berita Lainnya :
  • IMO Indonesia Soroti Dinamika Kontestasi Pilkada Banten 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    01 Suami Istri Menggelapkan Uang Masyarakat Miliaran Rupiah, Berkedok Arisan Online
    02 Alm Briptu Nanda Asmara Dikebumikan, Keluarga Besar Polres Batubara Sangat Kehilangan
    03 Ponakan Sendiri Disetubuhi Oleh Seorang Perangkat Desa Banuasibohou
    04 Beredarnya Video Tidak Senonoh Diduga Oknum Anggota DPRD Kabupaten Nias Tidak Menjaga Marwah Dewan
    05 Heboh, Warga Geger Kuburan Di Bongkar ,Tali Pocong di Curi
    06 Cabuli Pelajar SMK, Ayah Tiri di Rawa Jitu Selatan Ditangkap Polisi
    07 LSM INPEST Minta Satgas PKH Segera Sidak Dan Audit Perkebunan PT. MMJ Di Rupat
     
    GardaMETRO.com adalah Situs berita nasional terkini, media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Portal berita ini selama 24 jam dalam sepekan selalu update, dan secara kreatif mengawinkan teks, foto, video dan suara. Fokus pada pembaca di Indonesia dan luar negeri. Selengkapnya
     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Ekonomi
    + Politik
    + Nasional
    + Daerah
    + Hukrim
    + Gaya Hidup
    + Internasional
    + Indeks Berita
     
     

    Alamat Kantor

     
    Jl. Hangtuah Ujung No. 69
    Pekanbaru - Riau
    Hotline :
    www.GardaMETRO.com
    MEMBER OF :
    Ikatan Media Online (IMO)
    Indonesia Himpunan Pewarta Indonesia (HPI)
     
    © 2021 GardaMETRO.com, all rights reserved